AESENNEWS.COM, JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat Generasi Muda Mathla'ul Anwar laksanakan kunjungan silaturahmi ke Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal, pada hari Kamis, 13 Maret 2025 di Kantor Kemendes PDT Kalibata, Jakarta.
Ketua Umum DPP Generasi Muda Mathla'ul Anwar yang didampingi Ketua OKK, Ketua Hubungan Antar Lembaga dan Luar negeri, Ketua Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dan beberapa pengurus lainnya, menyampaikan empat point dukungan dan rekomendasi.
Empat point dukungan dan rekomendasi tersebut diantaranya; _pertama_ , Generasi Muda Mathla'ul Anwar mendukung Program Asta Cita pemerintahan Presiden Prabowo Subiyanto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, khususnya point ke enam mengenai Membangun dari desa dan dari bawah untuk pemerataan ekonomi dan pemberantasan kemiskinan. _Kedua_, Generasi Muda Mathla'ul Anwar mendukung program kerja Kementerian Desa dan Pembangunan Desa Tertinggal, dalam rangka mewujudkan ketahanan nasional. _Ketiga_, Generasi Muda Mathla'ul Anwar se Indonesia siap berkolaborasi dan bersinergi dengan Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal.
" Untuk terlibat langsung menjadi Pendamping Desa, yang diharapkan dapat berkontribusi secara langsung mengawal pembangunan infrastuktur dan SDM di desa. _Keempat_, Generasi Muda Mathla'ul Anwar melalui Brigade GEMA Mathla'ul Anwar, siap mengawasi dan memastikan penggunaan dana desa dapat tepat sasaran dan dapat dipertanggungjawabkan akuntabilitasnya.
Menteri Desa dan PDT RI, H. Yandri Susanto yang didampingi Sekjen dan beberapa Staf Khusus Kemendes PDT RI, menyambut baik dukungan dan usulan yang disampaikan Generasi Muda Mathla'ul Anwar.
"Kami menyambut baik usulan yang disampaikan oleh DPP Generasi Muda Mathla'ul Anwar melalui Ketum Nawawi, tentu ada beberapa program di Kemendes yang bisa dikerjasamkan dan disinergikan antara Kemendes PDT RI dengan Generasi Muda Mathla'ul Anwar", Kata Yandri.
Lebih lanjut Mendes PDT RI, menjelaskan beberapa program dari Kemendes PDT RI yang bisa dikerjasamkan dan disinergikan diantaranya, menjadi Juru sembelih halal (Juleha) untuk ditempatkan ke Australia dan New Zealand dan Australia, menjadi mendamping desa, menjadi pendamping pemasaran keamanan pangan (BPOM), menjadi pengurus koperasi desa, dan terakhir dapat menjadi pendamping terbentuk nya desa tematik.
Ketua Umum DPP GEMA Mathlaul Anwar, Ahmad Nawawi mengapresiasi dan terimakasih atas respon positif Mendes PDT RI, untuk dapat dilaksanakan kolaborasi dan sinergitas program program Kemendes PDT RI tersebut.
"Kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas respon positif Mendes PDT RI, untuk dapat dilaksanakan kolaborasi dan sinergitas program program Kemendes PDT RI, semoga kerjasama ini nantinya akan memberikan dampak positif bagi program ketahanan pangan dan kemajuan desa", ujar Nawawi.
Pertemuan yang penuh kehangatan dan suasana kekeluargaan tersebut diakhiri dengan penyerahan pernyataan dukungan, dilanjutkan dengan saling bertukar cinderamata dan foto bersama.***
Reporter : Ab - Tim