-->

PJ Bupati Purwakarta

#'

no-style

Batalyon Armed 9 Pasopati Kembali Menggelar Turnamen Pasopati Cup 2024

Friday, June 7, 2024, 8:47:00 PM WIB Last Updated 2024-06-07T13:48:02Z

Purwakarta, Aesennews.com - Batalyon Armed 9/1/1 Kostrad kembali menggelar Open Turnamen Pasopati Cup 2024 sebagai wujud dukungan Yon Armed 9 atas kemajuan dan perkembangan olahraga di Indonesia Khususnya di Kabupaten Purwakarta.

Turnamen sepakbola Pasopati Cup 2024 ini di ikuti 64 Tim yang pelaksanaannya di gelar 7 Juni - 7 Juli 2024 dengan total hadiah 60 Juta dan dilangsungkan di Lapangan Sepakbola, Batalyon Armed 9/1/1 Kostrad, Sadang, Purwakarta, Jawa Barat. Jumat (07/06/2024).

Danyonarmed Batalyon Armed 9/1/1 Kostrad, Letkol Arm Sigit Windarto mengatakan turnamen Pasopati cup 2024 merupakan kesempatan dan tempat kita untuk memperlihatkan bakat,keterampilan dan sportivitas kepada masyarakat Purwakarta dan sekitarnya.

"Kita semua adalah Duta sportivitas dan integritas olahraga, mari kita tunjukkan pada masyarakat Purwakarta bahwa sepakbola lebih dari sekedar permainan tetapi juga tentang etos kerja disiplin dan kejujuran," kata Letkol Arm Sigit Windarto.

Turnamen yang juga dalam rangka menyambut Hut ke-62 Yon Armed 9 Pasopati ini, Danyonarmed Batalyon Armed 9/1/1 Kostrad   juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua tim yang berpartisipasi atas dedikasi dan kerja keras semuanya .

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk menjalankan menyelenggarakan turnamen ini, termasuk panitia penyelenggara, sponsorship dan semua yang mendukung acara ini dengan semangat persaudaraan dan rasa hormat," ucapnya.

Sebagai penutup Letkol Arm Sigit Windarto menyampaikan bahwa dengan danya kegiatan turnamen Pasopati Cup diharapkan dapat menggali potensi-potensi pemain sepakbola muda khususnya di Kabupaten Purwakarta.

"Mudah-mudahan agenda rutin ini dapat terus digelar dalam setiap tahunnya," pungkasnya.

Adapun Laga pembuka Pasopati Cup sendiri mempertemukan Gapura FC vs Pasopati FC dengan grand opening diawali dengen ceremony pelepasan balon ke udara. Adapun pertandingan pembuka dimenangkan Pasopati FC dengan skor 2-0. (TMA)

Komentar

Tampilkan

  • Batalyon Armed 9 Pasopati Kembali Menggelar Turnamen Pasopati Cup 2024
  • 0

Terkini

layang

.

social bar

social bar

Topik Populer

Iklan

Close x