AESENNEWS.COM, Kubu Raya,Kalbar-Dalam menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Yang ke 77 Personel Satsamapta Polres Kubu Raya membagikan Bendera Merah Putih kepada Penguna Jalan (16/08/2022)
Kasatsamapta Polres Kubu Raya Iptu Zainudin pimpin langsung kegiatan pembagian Bendera Merah putih di tiga lokasi yang berbeda yaitu di jalan Ahmad Yani, Jalan Adisucipto dan Jalan Kuala Dua Kabupaten Kubu Raya kepada pengendara baik roda dua maupun roda empat yang melintas.
Saat dikonfirmasi Kasatsamapta Polres Kubu Raya Iptu Zainudin mengatakan "Dalam menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Yang ke 77, Kami dari Satsamapta Polres Kubu Raya bersama personel melakukan pembagian Bendera Merah Putih kepada pengendara baik sepeda motor maupun kendaraan lainnya"kata Kasat.
"Adapun tujuannya sebagai rasa wujud syukur dan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan dari tangan penjajah"sambung kasat.
"Pembagian Bendera Merah Putih kepada Penguna jalan selain menyambut kemerdekaan juga untuk memeriahkan serta wujud kecintaan kita kepada Bangsa Indonesia"tutup Kasat.
Penulis : Togeh
Sumber:Sampta Polres Kuburaya,Polda Kalbar