AESENNEWS.COM-Banjarmasin-Bertahun-tahun rusak parah, warga mengeluhkan jalan penghubung antara Desa Bilis-bilis - Kalisangka, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Sumenep.
Hal ini diperparah dengan sikap Pemerintah daerah yang tak kunjung melakukan perbaikan jalan tersebut sampai sekarang.
Kondisi jalan yang bergelombang, berlubang, berlumpur dan penuh dengan bebatuan kecil sudah pasti sangat membahayakan bagi pengendara sepeda motor.
Apalagi pada saat musim penghujan, jalanan dipenuhi genangan air akibat dari jalan yang berlubang. Hal itu diperparah dengan minimnya lampu penerangan di malam hari.
Abdurrasyid, kepala Desa Bilis-bilis mengatakan, APBdes tidak bisa memperbaiki jalan tersebut karena termasuk jalan kabupaten. Sehingga bukan kewajiban desa untuk melakukan perbaikan jalan.
“Iya, menurut penjelasan pihak kecamatan, ini merupakan jalan kabupaten, jadi kami tidak bisa menganggarkan untuk Dana Desa,” tutur Abdurrasyid, kepada media ini. (Edo)